Alexander Graham Bell ternyata bukan penemu telepon

Antonio Meucci Selama ini tokoh yang dikenal sebagai penemu telepon adalah Alexander Graham Bell. Tetapi, sepertinya sejarah harus ditulis ulang karena sebenarnya yang menemukan telepon adalah Antonio Meucci. Antonio Meucci konon telah mulai merancang telepon pada tahun 1849 di Milano, Italia dan mematenkan hasil karyanya pada tahun 1871.
Pada tahun 1850, Meucci pindah ke Staten Island, New York. Saat istrinya lumpuh di tahun 1855, Meucci memasangkan sistem interkom dari rumahnya ke tempat kerjanya tak jauh dari sana. Antara tahun 1850 dan 1862, Meucci telah mengembangkan paling tidak 30 buah model telepon. Namun sayangnya dikarenakan ia sakit keras dan perekonomian yang sulit, istrinya terpaksa menjual beberapa alat-alat ciptaannya hanya seharga enam dolar untuk biaya pengobatan.

Pada 1860, dia sempat mendemonstrasikan penemuannya kepada publik, dan dimuat di sebuah koran berbahasa itali di New York. Meucci menamakan penemuannya itu teletrofono. Meucci mengajukan paten telepon pada 28 Desember tahun 1871. Tetapi pemrosesan di negara kapitalis itu lama dan terus memerlukan uang. Karena tak cukup uang untuk membayar paten telepon tersebut, akhirnya Meucci hanya mampu membayar 'caveat', yaitu semacam sertifikat paten yang harus diperbaharui setiap tahun.

Pada tahun 1874, Meucci juga sempat membawa model baru dan segala keterangan mengenai penemuannya itu pada wakil ketua perusahaan telegraf Western Union. Namun setiap kali Meucci hendak menemui wakil ketua ini, Edward B.Grant selalu mengatakan bahwa dia tak ada waktu. Dua tahun kemudian, saat Meucci meminta kembali semua materi telepon di perusahaan tersebut, ternyata mereka hanya mengatakan telah "hilang".

Tahun 1874, Meucci tak sanggup lagi membayar biaya pemrosesan paten. Dan pada tahun 1876, Alexander Graham Bell memperoleh paten untuk telepon, dan menyandang nama sebagai penemu telepon. Setelah Meucci mengetahuinya, ia memanggil seorang pengacara untuk memprotes pada Kantor Paten Amerika Serikat di Washington. Di pengadilan, Meucci memaparkan penemuannya secara meyakinkan, sehingga diyakini Meucci akan memenangkan sidang. Namun sayang, Meucci mengalami kekalahan untuk kasus ini.

Kemudian pada 18 januari 1887 pemerintah Amerika meninjau kembali hak paten Alexander Graham Bell atas telepon dengan dasar fraud and misrepresentation. Setelah adanya permusuhan antara Alexander Graham Bell dengan Western Union baru terungkap bahwa Bell sebelumnya telah menyetujui membayar dua puluh persen keuntungan komersil atas "penemuannya" selama 17 tahun kepada Western Union.

Hak paten Bell kedaluwarsa pada 1893, dan oleh karena itu kasus paten telepon akhirnya tidak diteruskan di pengadilan, tanpa pembuktian kebenaran siapa penemu telepon. Seandainya saja Meucci mampu membayar sepuluh dolar untuk melanjutkan caveat-nya atas telepon setelah tahun 1874, pasti tidak akan ada hak paten yang dikeluarkan untuk atas nama Alexander Graham Bell.
Antonio Meucci meninggal dalam kemiskinan pada Oktober 1889. Lebih dari seabad seluruh penjuru dunia mengakui Alexander Graham Bell dikenal sebagai penemu telepon. Akhirnya pada tanggal 15 Juni 2002, 113 tahun setelah Meucci meninggal, US congress akhirnya resmi mengakui Antonio Meucci sebagai penemu telepon, dan bukan Alexander Graham Bell.

sumber : http://engineeringtown.com/kids/index.php/penemu/81-antonio-meucci

0 komentar:

Post a Comment